Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah bermula dari sebuah unit kerja bernama Pusat Pengembangan Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Publik (PPKPBJ)sebagai unit kerja eselon II. Dibentuk pada tahun 2005, unit kerja ini bertugas menyusun kebijakan dan regulasi pengadaan barang/jasa pemerintah, memberikan bimbingan teknis dan advokasi terkait pelaksanaan pengadaan barang/jasa pemerintah, serta memfasilitasi penyelenggaraan ujian sertifikasi ahli pengadaan barang/jasa pemerintah.
Dengan semangat ingin mewujudkan Indonesia yang lebih baik, mengemuka harapan agar proses pengadaan barang/jasa pemerintah yang pembiayaannya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara/Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBN/APBD) dapat berlangsung secara lebih efektif dan efisien serta mengutamakan penerapan prinsip-prinsip persaingan usaha yang sehat, transparan, terbuka, dan adil bagi semua pihak dan tentunya dapat dipertanggungjawabkan.
PENGUMUMAN REKRUTMEN TENAGA TIDAK TETAP (NON PNS) DIREKTORAT PENGEMBANGAN SISTEM KATALOG LEMBAGA KEBIJAKAN PENGADAAN BARANG/JASA PEMERINTAH TAHUN ANGGARAN 2017
Dalam rangka mendukung kelancaran tugas unit organisasi Direktorat Pengembangan Sistem Katalog pada Tahun Anggaran 2017, dengan ini kami membuka rekrutmen tenaga tidak tetap (Non PNS), dengan posisi sebagai berikut:
1. Staf IT Developer [2 orang] Kode : IT 01
Kualifikasi
- Pria
- Usia Min. 23 Tahun
- Fresh Graduate/Memiliki pengalaman bekerja min. 2 Tahun di Bidangnya
- Pendidikan Min. S1 Ilmu Komputer/Sistem Informasi/Teknik Informatika/Manajemen Informatika dari Universitas Akreditasi A
- IPK Min. 2,80
- Mampu bekerja dibidang IT/Komputer sesuai dengan tugas yang telah diberikan
- Mampu berkomunikasi dengan baik
- Mampu bekerja mandiri maupun dalam tim
- Memiliki integritas dan motivasi tinggi untuk bekerja
- Mampu bekerja dibawah tekanan dan bekerja sesuai target
Uraian Pekerjaan
- Mengembangkan sistem aplikasi pra-katalog
- Mengelola sistem aplikasi pra-katalog
- Mengelola data base dokumen penawaran barang/jasa katalog
- Mengelola data base penyedia barang/jasa katalog
- Meninjau dan menganalisa hasil print-out komputer dan indikator kinerja untuk menemukan masalah kode, dan memperbaiki sistem yang sedang error
- Membuat laporan bulanan (monthly activity)
2. Staf IT Support [2 orang] Kode : ITS 01
Kualifikasi
- Pria/Wanita
- Usia Min. 23 Tahun
- Fresh Graduate/ Memiliki pengalaman bekerja min. 2 Tahun di Bidangnya
- Pendidikan Min. S1 Ilmu Komputer/Sistem Informasi/Teknik Informatika/Manajemen Informatika dari Universitas Akreditasi A
- IPK Min. 2,80
- Mampu bekerja dibidang IT/Komputer sesuai dengan tugas yang telah diberikan
- Mampu berkomunikasi dengan baik
- Mampu bekerja mandiri maupun dalam tim
- Memiliki integritas dan motivasi tinggi untuk bekerja
- Mampu bekerja dibawah tekanan dan bekerja sesuai target
Uraian Pekerjaan
- Menangani troubleshoot aplikasi (penurunan paket epurchasing, agregasi data penyedia, kendala user, penambahan manufaktur, penambahan kategori komoditas beserta komponennya, perubahan data penyedia, perubahan paket epurchasing)
- Memberikan pelatihan aplikasi ekatalog dan epurchasing kepada penyedia barang/jasa ekatalog
- Memberikan pelatihan aplikasi ekatalog dan epurchasing kepada pemesan barang/jasa ekatalog
- Menerima konsultasi mengenai permasalahan yang terjadi dalam aplikasi ekatalog dan epurchasing
- Membuat laporan bulanan (monthly activity)
Tata Cara Pengiriman Dokumen Lamaran:
Dokumen lamaran terdiri dari :
- Surat Lamaran ditujukan kepada Pejabat Pengadaan Direktorat Pengembangan Sistem Katalog;
- Curriculum Vitae /Resume;
- Fotocopy Kartu Tanda Penduduk;
- Foto (3x4 berwarna) 1 (satu) lembar;
- Salinan Ijasah yang telah dilegalisir oleh pihak berwenang;
- Salinan Transkrip Nilai yang telah dilegalisir oleh pihak berwenang;
- Sertifikat yang relevan dengan lamaran yang diajukan;
- Salinan SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian) yang masih berlaku ;
- Salinan sertifikat TOEFL;
- Surat Pernyataan bahwa tidak pernah terlibat Narkoba;
- Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani minimal dari Puskesmas
- Melampirkan tanda bukti hasil CAT yang diselenggarakan oleh Instansi Pemerintah;
- Bagi pelamar yang sudah memiliki hasil Tes CAT di tahun sebelumnya harap melampirkan bukti hasil CAT dalam surat lamaran.
- Bagi pelamar yang belum pernah melakukan Tes CAT, bersedia untuk mengikuti Tes CAT pada tahapan rekrutmen selanjutnya yang diselenggarakan LKPP.
- Mengisi form lamaran di laman http://bit.ly/2knHnpK.
- Dokumen lamaran (poin 1) dikirim dalam format .pdf melalui email:recruitment.lkpp@gmail.com dengan subject: Lamaran Staf Pendukung Direktorat Kode Lamaran.
- Pengiriman dokumen lamaran paling lambat tanggal 5 Februari 2017, Pukul 16.00 WIB.
- Setiap lamaran yang masuk akan diproses untuk tahap seleksi selanjutnya.
- Bagi pelamar yang lulus seleksi akan diundang melalui email atau telepon sesuai dengan tahap atau jadwal yang ditentukan.
- Setiap pelamar bersedia untuk mengikuti seluruh proses tahapan rekrutmen di Jakarta atas biaya sendiri.
- Apabila diterima, Pelamar harus siap bekerja per Maret 2017.
from Informasi Lowongan Kerja BUMN/Bank/CPNS/Perusahaan Multinasional 2016 http://ift.tt/2ksdAvN
via IFTTT
Dan berikut Informasi Lowongan yang Tersedia di Perusahaan ini yang dapat Anda akses secara mudah dan gratis!